
Pemkab -Solok -Apresiasi -ASN -dan -THL -dalam -Apel -Penutup -Tahun -2024
Pemerintah Kabupaten Solok menggelar apel pagi terakhir di tahun 2024 yang berlangsung di Lapangan Kantor Bupati Solok, Senin (30/13/24)
Apel ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Mendison, S. Sos, M. Si, selaku pembina apel.
Hadir dalam kegiatan ini para staf ahli Bupati, asisten, kepala OPD, serta ASN dan THL lingkup Pemerintah
Dalam arahannya, Pembina Apel mengapresiasi seluruh jajaran atas kinerja selama tahun 2024.
“Dari bulan Januari sampai saat ini, bapak ibu telah bekerja dengan baik, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan ikut serta dalam membangun Kabupaten Solok. Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Solok mengucapkan terima kasih,” ujar Mendison.
Beliau juga menekankan pentingnya meningkatkan disiplin dalam melaksanakan apel pagi maupun kegiatan lainnya.
“Saya berharap di tahun 2025 kita bisa lebih disiplin lagi dan terus melakukan perbaikan ke arah yang lebih baik,” tambahnya.
Badan Pendapatan Daerah Resmi Berdiri
Dalam kesempatan ini, Pembina Apel juga menyampaikan kabar penting terkait optimalisasi pendapatan asli daerah (PAD). Pemerintah Kabupaten Solok telah memiliki Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) yang berdiri secara mandiri, terpisah dari Badan Keuangan Daerah.
“Peraturan Daerah dan Peraturan Bupatinya sudah ada. Kami rencanakan awal tahun 2025 akan diusulkan pengisian pejabatnya ke Kemendagri,” jelasnya.
Dengan berdirinya Bapenda, diharapkan penerimaan PAD dari pajak dan retribusi dapat dioptimalkan demi mendukung pembangunan daerah.
Mendison mengimbau seluruh OPD untuk menyelesaikan pekerjaan fisik maupun administrasi sebelum akhir tahun.
Baca juga : Menjelang Akhir Jabatan, Wako dan Wawako Solok Tetap Kompak di Safari Subuh
Selain itu, ia mendorong percepatan penyusunan laporan keuangan agar Kabupaten Solok bisa menjadi salah satu kabupaten tercepat di Sumatera Barat dalam menyerahkan laporan keuangan ke BPK.
“Target kita adalah masuk 5 besar tercepat menyerahkan laporan keuangan,” ungkapnya.
Monitoring Perayaan Tahun Baru
Menghadapi perayaan tahun baru, Satpol PP Damkar, Dinas Pariwisata, dan OPD terkait lainnya diminta untuk melakukan monitoring dan penjagaan demi memastikan keamanan masyarakat.
“Berikan rasa aman sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” pesan Sekda.
Apel pagi ini menjadi penutup aktivitas di tahun 2024, dengan harapan seluruh jajaran Pemerintah terus meningkatkan pelayanan dan kinerja di tahun mendatang. (RS)